Bertambah Satu Orang Warga Kecamatan Tarogong Kidul Positif Covid-19

  • Whatsapp

GARUT, KABARNUSANTARA.ID – Satu orang dalam pemantauan (ODP) asal Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, dinyatakan positif Covid-19. Perempuan berusia 25 menjadi pasien positif ke-31, setelah sebelumnya telah dirawat di RSU dr Slamet.

“Pada hari ini (Sabtu, 25 Juli 2020) terdapat penambahan laporan kasus konfirmasi positif Covid-19 sebanyak satu orang (KC-31) yaitu seorang perempuan berusia 25 tahun asal Kecamatan Tarogong Kidul,” ungkap Humas Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Garut, Yeni Yunita.

Bacaan Lainnya

Yeni menambahkan, sebelumnya yang bersangkutan (KC-31) berstatus ODP dan masih menjalani proses perawatan di RSUD dr Slamet Garut.

2. Adapun total kasus Covid-19 (OTG, ODP, PDP dan Konfirmasi +) sampai hari ini sebanyak 5161 kasus, terdiri dari :
a) OTG: 2257 orang, dimana 7 masih dalam tahap observasi dan 2250 selesai masa observasi tanpa ada kasus kematian;

b) ODP: 2.789 kasus (37 kasus masih pemantauan, 4 dalam perawatan, dan 2.748 selesai pemantauan dimana 17 diantaranya meninggal);

c) PDP: 84 kasus (0 kasus sedang dalam perawatan dan 84 kasus selesai pengawasan dimana 18 diantaranya meninggal);

d) Konfirmasi + : 31 kasus, terdiri dari 0 orang isolasi mandiri, 2 orang dalam perawatan, 26 orang dinyatakan sembuh, dan 3 orang meninggal;
3. Menyerukan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga kondisi kesehatan di tengah pandemi covid-19 ini dengan menjalakan AKB (Adaptasi Kebiasaan Baru) diantaranya sering mencuci tangan pakai sabun, memakai masker, menghindari kerumunan serta menghindari kontak fisik seperti jabat tangan dan lainnya.

Reporter : MD Sumarna

Pos terkait