Gempa Magnitudo 5,1 Garut Terasa Hingga ke Bandung

  • Whatsapp
SMS Yang diterima warga garut usai terjadi gempa (Dok : Pribadi)

GARUT, KABARNUSANTARA.ID – Warga Kabupaten Garut sempat dibuat kaget atas informasi yang dikirim BMKG lewat pesan singkat SMS, Bahkan Gempa bumi bermagnitudo 5,1 mengguncang Kabupaten Garut, Jawa Barat (Jabar), Senin, pukul 06.12 WIB, menurut laporan resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) itu dirasakan ke luar daerah.

“Info gempa magnitudo 5.1, 06-Januari-20 pukul 06:12:23 WIB, Lokasi 8.15 LS,107.34 BT atau 120 km barat daya Kabupaten Garut, Jabar kedalaman 10 km,” ungkap Kepala Stasiun Geofisika Bandung Tony Agus Wijaya di Bandung, Senin.

Bacaan Lainnya

Bahkan guncangan gempa di Kabupaten Garut dirasakan hingga Kabupaten Bandung.

“Ia tadi gempanya terasa, bahkan sempat kaget,” ujar kata Randy, warga Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Bahkan ia menyebut getaran gempa tersebut hnaya terasa beberapa detik saja.

“Kerasanya memang sebentar, tapi lini (Gempa kecil dalam bahasa sunda) tadi sempat bikin kita kaget sekeluarga,” ujarnya.

Reporter : Husni

Redaktur : AMK

Pos terkait