Sehari, Dua Tabrakan Beruntun Terjadi Di Garut

  • Whatsapp
RUSAK BERAT. Bus Budiman yang terlibat tabrakan beruntun mengalami rusak berat di bagian depan, Jumat (14/6/2019) Foto : Dok Polsek Malangbong

GARUT, KABARNUSANTARA.ID – Usai arus mudik dan arus balik lebaran, dua jalur utama yang dilalui pemudik dan arus balik, yaitu ruas jalan raya Limbangan-Malangbong dan Garut-Kadungora, Jumat (14/06/2019) terjadi tabrakan beruntun.

Tabrakan beruntun pertama, terjadi di ruas jalan raya Limbangan-Malangbong, tepatnya di tanjakan Andir, Kampung Bengkel Desa Cinagara, Kecamatan Malangbong yang melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Budiman, Truk Tronton dan Honda Brio.

Bacaan Lainnya

Kapolsek Malangbong, Iptu Abusono yang dihubungi wartawan membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Namun, menurutnya tidak ada korban akibat tabrakan beruntun tersebut, hanya beberapa orang mengalami luka ringan.

Hanya, memang ketiga mobil yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan lumayan berat dan satu rumah warga yang berada di pinggir jalan rusak karena truk sempat mundur dan menabrak rumah warga karena rem blong.  

“Arus lalulintas, memang sempat tersendat dua arah beberapa kilometer, saat ini arus lalulintas memang masih padat,” jelas Abu.

Tabrakan beruntun, juga terjadi di ruas jalan raya Garut-Kadungora, tepatnya di kawasan Warung Peuteuy Desa Sukaraja, Kecamatan Banyuresmi. Kanit Lakalantas Polres Garut, Iptu Hilman Nugraha yang dihubungi wartawan membenarkan adanya tabrakan beruntun di kawasan Warung Peuteuy. Namun, Hilman belum memberikan keterangan jelas soal kecelakaan yang terjadi di sore hari tersebut.

“Iya betul (Ada tabrakan beruntun),” jelas Hilman lewat aplikasi pesan. (*)

Reporter : AMK

Editor : Mustika

Pos terkait