Wapres Maruf Pastikan Tak Ada Reshuffle Kabinet Dalam Waktu Dekat ini

  • Whatsapp
Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengikuti Rapat Terbatas Kabinet dengan Presiden Jokowi melalui video conference, Senin 916/3/2020). - Bisnis/Nindya Aldila

JAKARTA, KABARNUSNATARA.ID – Menepis isyu reshuffle kabinet Wakil Presiden Ma`ruf Amin memastikan bahwa pemerintah tidak akan melakukan reshuffle atau perombakan Kabinet Indonesia Maju dalam waktu dekat. Keterangan itu dikonfirmasi Jubir Wapres Masduki Baidlowi.

“Menurut Wapres tak akan ada resuffle dalam waktu dekat,” ujarnya dilansir dari Bisnis, Kamis (2/7//20).

Bacaan Lainnya

Isu reshuflle atau perombakan kabinet mulai merebak setelah Presiden Joko Widodo menggalar sidang kabinet paripurna di Istana Negara pada 18 Juni 2020.

Bahkan Masduki memastikan bahwa tidak ada pembicaraan mengenai isu tersebut,, menurutnya, publik dan media salah paham dengan kemarahan yang ditunjukan oleh Presiden.

“Nggak ada pembicaraan mengenai hal itu, publik dan media banyak salah paham dengan kemarahan Presiden. Dikira itu ditunjukan pada menteri. Padahal tidak demikian. Lantas semua digoreng bermacam-macam,” jelasnya.

Presiden mengatakan bakal mengambil langkah apapun untuk menangani krisis saat pandemi Covid-19. Beberapa di antaranya termasuk membubarkan lembaga, pembuatan Perpu hingga reshuffle.

“Saya membuka yang namanya langkah entah langkah-langkah politik. Entah langkah-langkah kepemerintahan, akan saya buka langkah apapun,” katanya melalui video dari Sekretariat Presiden yang diunggah 28 Juni 2020.

“Yang extraordinary ini akan saya lakukan untuk 267 juta rakyat kita untuk negara. Bisa saja membubarkan negara, bisa saja reshuffle, sudah kepikiran ke mana-mana saya,” pungkasnya.

Reporter : Mimbar

Pos terkait